Daftar Menu Masakan Seminggu Murah Meriah

7 Ide Menu Masakan Sehari-hari yang Sederhana Dalam Seminggu, Enak dan  Mudah Dibuat - Bagian All

Memikirkan menu masakan harian untuk 1 minggu memang bisa memusingkan, apalagi jika budget belanja pas-pasan.

Padahal, selain rasa yang enak kita juga berhak mengonsumsi makanan yang bergizi. Nah, untuk mengatasi kondisi seperti itu, kita perlu membuat rencana menu masakan untuk 1minggu dengan harga terjangkau.

Cara Menyusun Menu Masakan Sehari-hari yang Sederhana untuk 1 Minggu

  1. Usahakan dalam 1 minggu tidak ada menu yang serupa

Perencanaan menu bisa dikatakan baik ketika dalam 1 minggu tidak ada menu yang serupa. Baik itu dari segi bahan dasarnya maupun dari cara mengolahnya.

Misalnya, jika sudah tahu dan tempe goreng, maka sebaiknya lauk lain seperti sumber protein hewani diolah berkuah sebagai menu semur atau gulai. Atau jangan sajikan menu mangut lele dengan sayur bobor, karena kedua menu ini sama-sama mengandung santan.

 

  1. Susunlah kombinasi menu antara masakan yang mudah dengan masakan yang sedikit rumit

Yang menjadi manfaat perencanan menu dalam seminggu salah satunya adalah untuk memudahkan anda dalam memasak.

Maka dari itu, anda pun harus memperhatikan waktu dan tingkat kesulitan memasak. Jangan sampai, anda jsutru kelelahan dan kehabisan waktu hanya untuk menyiapkan masakan saja.

 

Maka dari itu, anda kombinasikan masakan cepat serta mudah dengan masakan yang memiliki proses rumit.

Daftar Menu Masakan Sehari-hari yang Sederhana untuk Satu Minggu

Berikut ini daftar menu masakan seminggu murah meriah yang bisa kita coba:

Opsi 1

Hari Senin

  • Cah sawi dengan tambahan bakso dan daging (atau salah satunya)
  • Rendang ayam
  • Tempe mendoan goreng
  • Roti bakar keju sebagai camilan

Hari Selasa

  • Nasi goreng sosis + telur
  • Sup jagung dengan tambahan wortel
  • Perkedel kentang
  • Sambal bawang

Hari Rabu

  • Bubur ayam dan pelengkap (telur dadar, bawang goreng, cakue, kedelai goreng, kerupuk)
  • Sayur lodeh campur
  • Ikan kembung goreng atau ikan pindang
  • Sambal terasi

Hari Kamis

  • Mie goreng jawa
  • Sayur asem
  • Ayam goreng ungkep bumbu kuning
  • Sambal bawang

Hari Jumat

  • Nasi goreng putih dengan telur orak-arik
  • Tumis buncis dengan toping bakso
  • Ayam goreng tepung ala KFC
  • Sambal bawang

Hari Sabtu

  • Roti tawar panggang dengan mentega/butter dan isian keju maupun selai lainnya
  • Cah sawi putih dengan bakso dan udang kupas
  • Tempe dan tahu bacem
  • Sambal bawang atau sambal lainnya sesuai selera
  • Pukis mini dengan topping coklat atau keju

Hari Minggu

  • Lontong mie
  • Sup rambutan
  • Perkedel tahu
  • Sambal terong balado
  • Krupuk
  • Puding coklat sebagai camilan

 

Opsi 2

Hari Senin

  • Ayam goreng dengan tambahan kremesan
  • Tumis kangkung bumbu tauco
  • Sambal goreng kentang dengan tempe

Hari Selasa

  • Ikan bakar
  • Sayur sop ayam
  • Tempe dan tahu goreng
  • Sambal tomat
  • Kerupuk bawang

Hari Rabu

  • Udang goreng krispi saus asam manis
  • Sayur sop
  • Pepes tahu
  • kerupuk udang

Hari Kamis

  • Sate kambing/sate ayam
  • Lontong
  • Acar timun dan bawang
  • Capcay
  • Perkedel kentang

Hari Jumat

  • Gado-gado dengan sayuran lengkap
  • Tempe mendoan
  • Ikan jambal asin
  • Kerupuk udang

Hari Sabtu

  • Rendang daging
  • Tempe goreng dan tahu goreng
  • Sayur oyong bening

Hari Minggu

  • Steak ayam tepung krispi atau setak daging
  • Sup macaroni dengan telur dan wortel
  • Salad sayur